Nusantara Baru Indonesia Maju, Dirgahayu Negeriku Ke-79 (17/8)

logo

Nusantara Baru Indonesia Maju, Dirgahayu Negeriku Ke-79 (17/8)

Written by admin on .

Written by admin on . Hits: 148

Nusantara Baru Indonesia Maju,

Dirgahayu Negeriku Ke-79

hutri-79.jpg 

Jakarta, pta-jakarta.go.id (17/8)

Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di Pengadilan Tinggi Agama Jakarta pada Sabtu, tanggal      17 Agustus 2024 yang diselenggarakan di halaman Kantor Pengadilan Tinggi Agama Jakarta berlangsung khidmat dan lancar. Upacara tersebut dihadiri oleh Ketua, Wakil Ketua, Hakim Tinggi, dan seluruh Aparatur Sipil Negara Pengadilan Tinggi Agama Jakarta.

hutri-79-1.jpg

Upacara dipandu oleh Nur Alisa Lestari, S.Sy., dipimpin oleh Adi Prasetya Wardana, S.AP., dengan pengibar bendera Dini Muthia Utami, S.Kom., Daryanto, S.E., dan Rudi Christian, A.Md., sehingga pengibaran bendera Merah Putih yang diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya, berhasil ditunaikan dengan baik.

Pembina Upacara memimpin mengheningkan cipta untuk para Pahlawan dan dilanjutkan dengan pembacaan Naskah Proklamasi yang berlangsung dengan sakral. Kemudian pembacaan Teks Pembukaan Undang-Undang Dasar Tahun 1945 oleh Andri Mardika, S.E.. dan Teks Panca Prasetya Korpri oleh Rama Dhandyami Rouzy, S.H. dengan diikuti oleh seluruh peserta upacara.

hutri-79-2.jpg

Acara dilanjutkan dengan amanat Pembina Upacara yakni Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jakarta, Dr. Drs. H Muh Abduh Sulaeman, S.H., M.H. beliau menyampaikan amanat Presiden RI yang mengapresiasi Mahkamah Agung RI beserta lembaga peradilan di bawahnya yang mengadili dan melakukan penguatan restorative justice untuk menyelaraskan kepentingan korban dan pertanggungjawaban terdakwa tanpa melalui pemidanaan. Beliau juga mendoakan semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, senantiasa memberikan petunjuk dan kemudahan bagi bangsa Indonesia dalam pemerintahan periode mendatang.

Selanjutnya penyerahan Anugerah Tanda Kehormatan Satya Lencana Karya Satya XXX Tahun, dan X Tahun sesuai Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jakarta.

hutri-79-3.jpg

Penghargaan Tanda Kehormatan Satya Lencana Karya Satya XXX Tahun dianugerahkan kepada Subeno Trio Leksono, S.H., M.M., Asis Hidayanti, S.H., M.H., Sulaiman, S.H., H. Junaedi, S.H., dan H. Bangbang Sri Pancala, S.H., SP.I, M.H., Penghargaan Tanda Kehormatan Satya Lencana Karya Satya X Tahun dianugerahkan kepada Nur Alisa Lestari, S.Sy.

Selanjutnya Hakim Tinggi PTA Jakarta Drs. H. Mahmud HD, M.H., memandu pembacaan doa. Laporan Pemimpin Upacara kepada Pembina Upacara bahwa upacara telah selesai dilakukan menjadi penutup rangkaian upacara.

Nusantara Baru Indonesia Maju, Dirgahayu Republik Indonesia Ke-79. (Winda)

Hubungi Kami

Pengadilan  Tinggi Agama Jakarta

Jalan Raden Inten II No. 3, Duren Sawit,
Jakarta Timur, Provinsi DKI Jakarta (13440)

Telp:  (021) 86902313

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

     

Flag Counter